Case Study: Strategi Konten Edukasi & Pemasaran AquaFresh Mineral Water

 

“Seorang perempuan tersenyum sambil meminum air dari botol, merepresentasikan case study Aquafresh mineral water & manfaat nya dalam mendukung hidrasi, kesegaran, dan gaya hidup sehat sehari-hari.”

Case study - Edukasi manfaat air mineral


1. Latar Belakang

AquaFresh Mineral Water adalah brand air mineral premium yang berkomitmen untuk meningkatkan kesadaran konsumen terhadap manfaat air mineral alami. Dengan target audiens utama berupa keluarga muda berusia 25–40 tahun yang peduli terhadap gaya hidup sehat dan kebugaran, AquaFresh ingin memanfaatkan konten digital sebagai sarana edukasi sekaligus promosi produk.

Konten ini dirancang untuk berbagai platform seperti blog perusahaan, media sosial, dan brosur produk, dengan fokus pada:

  • Manfaat kesehatan air mineral
  • Optimasi SEO dengan keyword relevan
  • Gaya bahasa persuasif untuk mendorong tindakan pembaca


2. Tujuan Proyek


  • Meningkatkan traffic blog dalam 3 bulan
  • Meningkatkan engagement media sosial (like, share, komentar) sebesar 20%
  • Mendidik konsumen tentang perbedaan air mineral dan air biasa
  • Meningkatkan brand awareness
  • Mengedukasi konsumen tentang manfaat air pH tinggi



3. Psikografis Audiens


  • Nilai utama: Kesehatan, keluarga, dan kenyamanan hidup
  • Motivasi: Menjaga kesehatan keluarga dengan pilihan konsumsi yang lebih cerdas
  • Perilaku digital: Aktif mencari informasi kesehatan, membaca blog gaya hidup, dan mengikuti akun media sosial bertema wellness.


4. Pendekatan & Strategi


1. Riset Mendalam


  • Analisis tren kesehatan melalui Google Trends dan media sosial
  • Studi literatur dari jurnal kesehatan tentang manfaat air mineral
  • Analisis kompetitor seperti Aqua dan Nestlé untuk memahami strategi konten mereka


2. Penulisan Konten


  • Gaya bahasa: Persuasif, mudah dipahami, dan SEO-friendly
  • Keyword utama: "manfaat air mineral", "air mineral vs air biasa", "kesehatan"


Struktur konten:


  • Artikel blog: "Air Mineral: Rahasia Kesehatan Tubuh yang Tak Terlihat"
  • Caption media sosial: "Tahukah Anda? Air mineral kaya magnesium bisa menjaga kesehatan jantung!"

5. Metrik yang Diharapkan


Awareness

  • 80% pembaca memahami minimal 3 manfaat spesifik air mineral


Attitude Shift

  • 50% pembaca merasa lebih termotivasi untuk memprioritaskan hidrasi berkualitas


Niat & Perilaku

  • 25% pembaca berencana mencoba AquaFresh.
  • 20% mulai memperhatikan label kandungan mineral saat membeli air kemasan


Engagement & Sharing

  • 15% pembaca membagikan artikel kepada teman atau keluarga.
  • Tingkat bacaan artikel di atas 70%


Digital Metrics

  • Waktu baca rata-rata > 3 menit
  • Bounce rate < 40%
  • CTR pada link rekomendasi produk > 5%


Kesimpulan Metrik Utama


Jika artikel ini efektif, maka dalam 1–3 bulan setelah dipublikasikan:


  • Minimal 25% pembaca mengalami perubahan perilaku nyata
  • Minimal 60% mengalami peningkatan pengetahuan dan persepsi positif terhadap air mineral
  • Artikel menjadi referensi utama saat topik "air minum sehat" atau "hidrasi berkualitas" dibicarakan


Kesimpulan yang Bisa Dipelajari


Proyek ini menunjukkan bahwa konten edukatif yang dirancang dengan pendekatan strategis dapat menjadi alat pemasaran yang efektif. Dengan menggabungkan riset, storytelling, dan optimasi SEO, brand dapat membangun koneksi emosional sekaligus mendorong tindakan nyata dari audiens.


#specwork #fakebrief